
Cara ini juga bisa digunakan apabila DVD Drive bawaan laptop / notebook / PC sudah mengalami kemunduran usia / optic sudah lemah membaca / rusak.
Yang perlu disiapkan:
- Secangkir kopi dan cemilan, hehehe
- FlashDisk minimal 4GB (Karena Windows 7 ukuranya kurang lebih 2 Gigaan)
- Program Winto Flash, bisa download disini
- DVD installer Windows 7 atau file iso.
- Pastikan Netbook / Laptop / PC target bisa melakukan booting melalui USB
- Tancapkan Flashdisk anda ke Netbook(ya iyalah)
- Buka program WinToFlash.exe
- Jika tidak suka suka bahasa Inggris, klik "Language" di pojok kanan bawah
- Klik tab "Advanced mode", lalu pilih Task-nya menjadi "Transfer Windows Vista/2008/7 setup to USB Drive", lalu klik tombol RUN
- Maka akan terbuka basic paramater
- Masukkan DVD Installer Windows 7 anda pada DVD-DRIVE Isi "Vista setup file path" dengan path DVD-DRIVE anda Isi "USB Drive" dengan path USB FlashDisk anda Berikan centang pada "Remove the read-only attribute from file"
- Klik tab "Process Step", pastikan semua pilihan yang terdapat disana tercentang
- Klik tab Format, pastikan parameter – parameter berikut USB Drive Type: "Flash stick or card" Format Type: "USB-HDD" File System: "FAT32 LBA" Berikan centang pada "Select This Parameter Automatically"
- Klik tab FAT, pastikan “Select This Parameter Automatically” tercentang
- Jika sudah siap semua, klik Run, maka akan ditampilkan "Windows Licences Agreement", pilih "I Accepted…...", klik Continue
- Jika muncul peringatan seperti gambar dibawah ini, langsung klik OK saja
- Tunggu prosesnya sampai selesai
- Jika sudah selesei anda bisa mencoba FlashDisk anda pada target.
Sumber : Go Life With Technology
Post a Comment Facebook Disqus