
Sudah lama sekali blog ini tak terurus dikarenakan berbagai hal yang saya alami, tapi jangan sedih karena mulai sekarang saya akan memulai sesuatu yang baru pada blog pertama saya ini. Penasaran? Yuk simak postingan ini.
Perkembangan teknologi sangatlah pesat, jika dulu untuk mengakses internet kita lebih suka menggunakan komputer namun sekarang kebanyakan pengguna internet adalah pengguna mobile atau lebih banyak yang menggunakan smartphone untuk mengakses internet. Mengakses internet menggunakan smartphone memberikan kita banyak kemudahan dibandingkan dengan komputer, smartphone jelas lebih praktis, mudah dibawa, dan tidak memakan banyak tempat.
Selain itu banyak juga media sosial yang mulai membuat websitenya agar lebih mudah diakses melalu smartphone, salah satunya yaitu facebook dan twitter. Untuk menggunakan layanan media sosial tersebut kita tidak perlu membuka browser, kita hanya butuh menginstall apliksasi yang sudah disediakan pada smartphone yang kita miliki.
Penggunaan aplikasi mobile untuk website bisa menjadi strategi terbaru untuk mengenalkan dan menambah pengunjung blog atau website yang kita miliki, karena seperti yang saya bilang tadi pengguna internet sudah didominasi oleh pengguna mobile atau smartphone.
Nah pada kesempatan kali ini saya akan menawarkan jasa pembuatan aplikasi Android untuk blog Wordpress secara gratis tanpa biaya sepeserpun :D . Oke berikut ini tampilan dan fitur aplikasi Android yang saya tawarkan :
Fitur aplikasi :
- Material Design
- Navigation Drawer
- Share Button
- Refresh Button
- Favorite Button
- And more
- Like fanspage
- Follow twitter Follow @tfhm29
- Jika sudah follow dan Like, silahkan isi form pada link berikut ini : Form Pembuatan Aplikasi Android untuk Wordpress Gratis
- Blog yang didaftarkan tidak mengandung unsur sara, pornografi dan hal-hal yang melanggar hukum.
- Tunggu beberapa hari, harap bersabar. Apabila pembuatan aplikasi sudah selesai maka saya akan kirimkan ke email sobat, jadi pastikan email yang sobat daftarkan masih aktif.
Post a Comment Facebook Disqus